Gambar: Proses pembukaan acara Pendidikan Politik Pemuda Partai Golkar Provinsi Nusa Tenggara Barat oleh H. Mohan Roliskana, S.Sos., M.H. di Aula Kantor DPD Partai Golkar Provinsi Nusa Tenggara Barat (12/12/2022).

Mataram – Partai Golkar Nusa Tenggara Barat mengadakan Pendidikan politik untuk pemuda milenial, bertempat di Aula Kantor DPD Partai Golkar Provinsi NTB, pada hari Senin 12 Desember 2022.

Dalam acara Pendidikan politik ini menghadirkan dua pemateri yaitu Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) NTB Itratip dan Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Agus Hilman.

“Banyaknya suara yang tidak sah dalam pemilu sebelumnya, menjadikan salah satu latar belakang diadakannya acara ini, seperti yang diketahui pada pemilu 2018, sebanyak 17,5 juta surat suara yang tidak sah, dikarenakan salah cara mencoblos, dan sebagainya,” tutur Agus Hilman.

Agus Hilman menambahkan, untuk generasi milenial, dari kelahiran 1998 keatas, generasi muda inilah yang menjadi penentu bagi pemilu 2024 yang akan datang, dan ingin memilih pemimpin yang bagaimana, dan akan memilih seperti apa.

Di hadapan para peserta, Agus Hilman mengaku, kecenderungan generasi muda pada saat ini adalah malas membaca dan banyaknya berita hoaks yang muncul dan tersebar secara cepat menjadi salah satu acuan, karena dapat mencemarkan nama baik salah satu pasangan calon maupun partai. Penting bagi KPU dalam mencitrakan dirinya sebagai bersih dan sehat, lebih terbuka, serta memberikan ruang kepada siapa pun untuk mengambil peran di dalamnya. Hal itu juga yang akan memberikan dampak positif terhadap partai politik dan juga paslon yang akan dipilihnya, tutupnya.