Dok : Pengendara Berboncengan Tanpa Menggunakan Helm Yang Sangat Membahayakan Di Persimpangan Sweta Kota Mataram

Mataram, Infolombok.id – Di jalan raya tak jarang kita melihat pemandangan seperti di atas. Sebuah peristiwa yang dimana helm tidak begitu dianggap penting oleh sejumlah pengguna sepeda motor. Helm yang sebenarnya sangat vital fungsinya seolah hanya dianggap sebagai aksesoris pelengkap saat ini. Semata-mata hanya untuk menggugurkan kewajiban agar tidak ditilang oleh Polisi.

Helm merupaka suatu benda yang digunakan untuk melindungi kepala oleh pengguna sepeda motor bila terjadi kecelakaan lalu lintas. Kepala merupakan salah satu organ tubuh yang sangat vital. Namun kesadaran masyarakat untuk memakai helm saat berkendara hingga saat ini masih sangat kurang, tidak jarang banyak pengguna sepeda motor yang tidak menggunakan helm. Ada yang membawa helm namun tidak digunakan, hanya untuk berjaga-jaga jikalau ada razia dari kepolisian.

“Males ahh pake helm, mengganggu penampilan aja ”

Pernahkah Anda temui atau setidaknya mendengar pernyataan di atas? Tuntutan keselamatan dan semakin sadarnya masyarakat akan gaya hidup yang stylish memang merupakan dua sisi yang perlu dicari solusinya.

Setidaknya fungsi utama helm sebagai pengaman tidak tergantikan untuk sekedar tampil modis ketika berkendaraan. Bayangkan bila Anda mementingkan penampilan Anda dan mengesampingkan keselamatan dengan tidak menggunakan helm.

Sementara Helm pengaman sesungguhnya bukan untuk melindungi pengendara sepeda motor dari razia polisi. Penutup kepala ini dibuat khusus untuk mencegah terjadinya cedera kepala serius akibat benturan dengan benda lain.

Sayangnya masih banyak pengendara sepeda motor yang lalai atau bahkan sengaja tidak menggunakan helm selama berkendara. Tak sedikit pula yang memakai helm dengan asal-asalan.

Pemakaian helm saat berkendara semestinya tidak mengenal jarak, jauh atau dekatnya lokasi yang akan kita tuju. Ingat, insiden kecelakaan bisa terjadi kapan dan di mana saja. Salah satu dari safety riding pengendara  adalah memakai helm dengan baik dan benar. Caranya yaitu dengan memakai helm ber-SNI dan mengencangkan tali pengikat dagu dan kunci sampai terdengar suara ‘klik’.

Mengapa kesadaran memakai helm oleh sebagian pengguna sepeda motor rendah? Beberapa alasan diantaranya, yaitu : lupa membawa helm, malas memakai helm karena merepotkan, takut rambutnya berantakan dan bau, jalanan sepi, dan masih banyak lagi.

Ingat,pastikan Anda memakai helm dengan baik dan benar, bukan ditaruh di dengkul, apalagi sengaja ditaruh di rumah. Jika anda sayang dengan keluarga, nyawa dan harta Anda, PAKAILAH HELM yang sesuai dengan standar, dan BERHATI-HATILAH DI JALAN RAYA.