Kenalkan Pertanian Ramah Lingkungan, Mahasiswa KKN Universitas Mataram Adakan Sosialisasi & Pelatihan Pembuatan Biosaka

0
212
Sosialisasi dan pelatihan pembuatan biosaka oleh kelompok Mahasiswa KKN Tematik Unram Desa Teruwai

Kelompok KKN Tematik Universitas Mataram (Unram) Periode 2022-2023 di Desa Teruwai, Kecamatan Pujut, Kabupaten Lombok Tengah sukses mengadakan sosialisasi dan pelatihan pembuatan biosaka yang merupakan sistem pertanian ramah lingkungan dari bahan alam sekaligus menghemat penggunaan pupuk kimia.

P3K POPT Kecamatan Pujut, Bapak Ishak Sunandi sekaligus pemateri pada sosialisasi ini mengatakan “Biosaka bukan pupuk, bukan pestisida, tetapi tingkatan tertinggi dari dua hal yang disebutkan sebelumnya”

“Dengan diadakannya sosialisasi dan pelatihan pembuatan biosaka ini diharapkan masyarakat mampu mengurangi penggunaan pupuk dan pestisida dengan menggantinya menjadi biosaka yang dapat meningkatkan kualitas tanaman dan buah sehingga dapat menghemat biaya pemupukan” ungkap ketua kelompok KKN Tematik Universitas Mataram Desa Teruwai, Nanang Arisandi.

Seperti yang diungkapkan oleh Bapak Ishak Sunandi selaku pemateri bahwa “Biosaka ini mampu menekan penggunaan pupuk hingga 50% bahkan petani melon ada yang tidak menggunakan pupuk sama sekali”.

Warga sangat antusias mengikuti kegiatan sosialisasi ini karena biosaka ini bisa menjadi solusi dari permasalahan yang kerap kali terjadi.

Selain penyampaian materi, sosialisasi ini juga dilengkapi dengan adanya pelatihan pembuatan biosaka yang dipandu oleh Bapak Ishak Sunandi kemudian diikuti oleh warga dan mahasiswa

“Dalam membuat biosaka memerlukan konsentrasi yang tinggi serta peremasan yang menggunakan perasaan” imbuh Bapak Ishak Sunandi.

“Dengan adanya kegiatan ini, kami merasa terbantu dan berharap ilmu yang didapatkan dapat diterapkan pada pertanian yang ada di Desa Teruwai, karena biosaka ini termasuk hal baru dalam dunia pertanian dan biosaka ini tidak hanya dimanfaatkan dalam bidang pertanian, tetapi juga dapat diterapkan sebagai tambahan minuman pada pakan ternak” Pungkas Pak Marim, Kepala Dusun Jerobunut yang ikut serta dalam kegiatan sosialisasi dan pelatihan pembuatan biosaka.

Setelah berakhirnya sosialisasi dan pelatihan, peserta sosialisasi dan pelatihan pembuatan biosaka dipersilakan membawa biosaka yang telah dibuat bersama.

Biosaka yang sudah dibuat bersama dalam sosialisasi sekaligus pelatihan yang dilaksanakan oleh kelompok KKN Tematik Unram 2022-2023 Desa Teruwai guna mengurangi penggunaan pupuk dan pestisida.

Redaksi: Tim KKN-T Universitas Mataram Desa Teruwai